Satlinmas Kelurahan  Kupang Tebar Berkah Ramadhan, Ratusan Takjil Dibagikan Gratis

Imam Prabowo

- Editor

Minggu, 23 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KABUPATEN SEMARANG | BL – Bulan suci Ramadhan menjadi momentum bagi banyak pihak untuk berbagi kebaikan, tak terkecuali Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Kelurahan Kupang, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang. Melalui program bertajuk “Program Ramadhan Takjil”, Satlinmas Kupang membagikan ratusan paket takjil gratis kepada masyarakat pada Minggu (23/03/2025) sore.

Kegiatan ini dipusatkan di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di depan Laris Swalayan dan akses masuk Kantor Kelurahan Kupang. Lurah Kupang Khoerur Rozikin, S.H., turut hadir dan memimpin kegiatan bersama Komandan Satlinmas Kupang, Dwiyanto, serta Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kupang, Aiptu Suparyadi dan Serda Sukiran.

Baca Juga  Berlindung di Balik Jubah Agama: Ustadz Gadungan Cabuli Anak di Pondok Pesantren Berhasil Diringkus Polres Salatiga, Ini Penjelasannya 

Menurut Dwiyanto, momentum Ramadhan adalah waktu terbaik untuk meningkatkan amal kebaikan, termasuk berbagi kepada sesama.

“Di sela menjalankan ibadah puasa, Ramadhan ini merupakan waktu yang tepat untuk meningkatkan amal kebaikan, termasuk bersedekah. Salah satu cara yang kami lakukan adalah melalui pembagian takjil gratis ini. Harapannya, kegiatan ini bisa sedikit meringankan masyarakat yang akan berbuka puasa,” ujarnya di sela pembagian takjil.

Baca Juga  Tragis di Tol Semarang-Solo: Sopir Truk Gantung Diri di KM 428.600

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada warga Kupang yang telah memberikan dukungan, baik secara tenaga maupun materi, sehingga program ini dapat terlaksana dengan lancar.

Sementara itu, Lurah Kupang Khoerur Rozikin, S.H., mengapresiasi langkah Satlinmas Kupang yang konsisten berbagi takjil setiap Ramadhan.

“Kami sangat mendukung kegiatan ini. Tahun lalu Satlinmas Kupang juga mengadakan pembagian takjil, dan tahun ini kembali dilaksanakan dengan dukungan penuh dari masyarakat. Harapannya, program ini bisa diterima dengan baik dan membawa keberkahan bagi semua,” ungkapnya.

Baca Juga  Seorang Karyawan PT.SCI Ditemukan di Tak Bernyawa Kamar Kost 

Antusiasme masyarakat terlihat dari ramainya warga yang menerima takjil, baik para pengendara yang melintas maupun pejalan kaki. Kegiatan ini bukan hanya sekadar berbagi makanan berbuka, tetapi juga menjadi bentuk kepedulian sosial yang mempererat kebersamaan antarwarga di bulan suci Ramadhan.

Satlinmas Kupang berencana untuk melanjutkan program serupa di masa mendatang, dengan harapan dapat semakin banyak warga yang merasakan manfaatnya. (Heru Santoso)

Berita Terkait

Ketika Cinta Ibu Lebih Besar dari Luka Usus Anak Bayi, Seorang Ibu dan Bayi Prematur Menantang Takdir
Diduga Konsleting Kandang Ayam di Sumowono Ludes Terbakar Dini Hari, 55.000 Ekor Ayam Tewas, Kerugian Ditaksir Rp 3 Miliar
Perangi Narkoba, Jaga Kesehatan: Rutan Salatiga Gelar VCT dan Tes Urine Massal bagi Warga Binaan
Menanam Kebaikan dari Pabrik: PT Kievit Indonesia Tumbuhkan Jiwa Hijau di Tengah Industri Salatiga
HUT Bhayangkara ke-79 Kapolres Salatiga Gaungkan Polri Terbuka Kritik dan Ajak Masyarakat Jadi Mitra Evaluasi
Dorong Ekonomi Desa Naik Kelas, Bupati Semarang Ajak KDMP Bangun Bisnis Cerdas dan Kolaboratif
Jateng Perluas Produksi Beras Rendah Karbon, Gandeng Uni Eropa Dorong Pertanian Ramah Iklim
Dua Melati Dua di Polres Salatiga: Sinergi Kuat Demi Kamtibmas Kondusif, Ini Jelasnya

Berita Terkait

Kamis, 3 Juli 2025 - 18:01

Ketika Cinta Ibu Lebih Besar dari Luka Usus Anak Bayi, Seorang Ibu dan Bayi Prematur Menantang Takdir

Kamis, 3 Juli 2025 - 12:41

Diduga Konsleting Kandang Ayam di Sumowono Ludes Terbakar Dini Hari, 55.000 Ekor Ayam Tewas, Kerugian Ditaksir Rp 3 Miliar

Kamis, 3 Juli 2025 - 09:52

Perangi Narkoba, Jaga Kesehatan: Rutan Salatiga Gelar VCT dan Tes Urine Massal bagi Warga Binaan

Kamis, 3 Juli 2025 - 02:37

Menanam Kebaikan dari Pabrik: PT Kievit Indonesia Tumbuhkan Jiwa Hijau di Tengah Industri Salatiga

Selasa, 1 Juli 2025 - 09:28

HUT Bhayangkara ke-79 Kapolres Salatiga Gaungkan Polri Terbuka Kritik dan Ajak Masyarakat Jadi Mitra Evaluasi

Senin, 30 Juni 2025 - 14:22

Jateng Perluas Produksi Beras Rendah Karbon, Gandeng Uni Eropa Dorong Pertanian Ramah Iklim

Senin, 30 Juni 2025 - 13:26

Dua Melati Dua di Polres Salatiga: Sinergi Kuat Demi Kamtibmas Kondusif, Ini Jelasnya

Senin, 30 Juni 2025 - 13:05

Prestasi dan Pengabdian Bertemu di Peringatan HUT Bhayangkara, 44 Personel Polres Salatiga Naik Pangkat

Berita Terbaru