Wali Kota Salatiga: UKSW Tonggak Toleransi dan Penggerak Ekonomi Kota

- Editor

Jumat, 24 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SALATIGA | BESOKLAGI.COM – Wali Kota Salatiga, dr. Robby Hernawan, Sp.OG, menegaskan peran penting Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) dalam menjaga nilai toleransi, membangun SDM unggul, dan menggerakkan perekonomian lokal. Hal itu ia sampaikan saat menghadiri Rapat Terbuka Senat UKSW dalam Upacara Wisuda Periode 4 Tahun 2025 yang digelar di Balairung UKSW, Kamis (23/10/2025).

Dalam sambutannya, Wali Kota menyampaikan apresiasi atas kiprah UKSW sebagai kampus yang mencerminkan keberagaman dan semangat kebersamaan.

Baca Juga  Hindari Pejalan Kaki, Minibus Tabrak Pohon di Jalan Osamaliki

“Sebagai Kampus Indonesia Mini, UKSW telah berperan besar dalam memperkuat identitas Salatiga sebagai Kota Tertoleran,” ujar Robby di hadapan para wisudawan dan tamu undangan.

Robby juga menyoroti kontribusi nyata mahasiswa UKSW terhadap geliat ekonomi kota. Ia menyebut, aktivitas mahasiswa —mulai dari makan di warung, nongkrong di kafe, memakai jasa laundry, hingga berbelanja di toko lokal — telah menjadikan Kota Salatiga semakin hidup dan berdaya.

Baca Juga  Sabit Berujung Tragis: Polsek Klego Ungkap Kasus Sabit Ilegal dan Luka Berat di Boyolali, Ini Jelasnya 

Tak hanya itu, ia juga berterima kasih kepada mahasiswa UKSW yang telah bermitra dengan Pemerintah Kota Salatiga melalui berbagai program magang, riset, dan pengabdian masyarakat.

“Kehadiran mahasiswa membawa energi positif, ide-ide segar, dan wawasan akademik yang memperkaya kinerja birokrasi,” tambahnya.

Menutup sambutannya, Wali Kota menegaskan komitmen Pemkot untuk terus berkolaborasi dengan UKSW dan para alumninya dalam bidang riset, inovasi publik, serta pengabdian masyarakat. Ia juga menyampaikan ucapan selamat kepada para wisudawan beserta keluarga yang telah berjuang mendampingi hingga kelulusan.

Baca Juga  Polres Boyolali Gelar Konferensi Pers Terkait Kasus Penganiayaan di Mojosongo yang Viral, Empat Pelaku Diamankan

“Di balik setiap keberhasilan, selalu ada pengorbanan tanpa pamrih dari para orang tua dan keluarga,” ucap Robby penuh haru.

Sementara itu, Rektor UKSW, Prof. Dr. Ferdy S. Rondonuwu, S.Pd., M.Sc., dalam laporannya menyampaikan bahwa pada wisuda periode ini, UKSW meluluskan 1.238 wisudawan, terdiri dari 11 Sarjana Terapan (D4), 1.145 Sarjana, 75 Magister, dan 7 Doktor. (*)

Berita Terkait

Ribuan Bibit Ditanam, Bukit Delok Jadi Simbol Pemulihan Merbabu
Wali Kota Salatiga Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN se-Jawa Tengah
Awal 2026, Wali Kota Salatiga Satukan Arah Pembangunan Lewat Rakor Camat dan Lurah
Kolaborasi Polri dan Petani, Polres Salatiga Sukseskan Panen Raya Jagung
Robby Hernawan Motivasi Atlet Salatiga untuk Terus Berprestasi di Level Nasional dan Internasional
Tandatangani Perjanjian Kinerja 2026, Karutan Salatiga Tegaskan Pelayanan PRIMA
Pemkot Salatiga Perkuat Sinergi Lintas OPD untuk Penanggulangan Kemiskinan 2025–2029
Wali Kota Salatiga Gandeng BULOG Perkuat Ketahanan Pangan Lewat KKMP di Awal 2026

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:53

Ribuan Bibit Ditanam, Bukit Delok Jadi Simbol Pemulihan Merbabu

Kamis, 8 Januari 2026 - 15:05

Wali Kota Salatiga Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN se-Jawa Tengah

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:54

Awal 2026, Wali Kota Salatiga Satukan Arah Pembangunan Lewat Rakor Camat dan Lurah

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:45

Kolaborasi Polri dan Petani, Polres Salatiga Sukseskan Panen Raya Jagung

Rabu, 7 Januari 2026 - 10:14

Robby Hernawan Motivasi Atlet Salatiga untuk Terus Berprestasi di Level Nasional dan Internasional

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:26

Pemkot Salatiga Perkuat Sinergi Lintas OPD untuk Penanggulangan Kemiskinan 2025–2029

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:15

Wali Kota Salatiga Gandeng BULOG Perkuat Ketahanan Pangan Lewat KKMP di Awal 2026

Sabtu, 3 Januari 2026 - 03:38

Donor Darah Warnai Peringatan HAB ke-80 Kemenag Kabupaten Semarang

Berita Terbaru