HUT TNI ke-80 Jadi Momentum Forkopimda Kabupaten Semarang Perkuat Kerja Sama dengan Kodim 0714/Salatiga

- Editor

Minggu, 5 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SALATIGA | BESOKLAGI.COM – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Semarang melakukan kunjungan ke Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0714/Salatiga, Sabtu (5/10/2025).

Rombongan Forkopimda yang terdiri atas pejabat utama pemerintahan dan aparat penegak hukum Kabupaten Semarang ini disambut langsung oleh Komandan Kodim 0714/Salatiga, Letkol Inf Guvta Alugoro Koedoes, di Makodim yang beralamat di Jalan Diponegoro No. 35, Salatiga.

Baca Juga  TMMD Sengkuyung Tahap IV di Sukoharjo Resmi Ditutup, Pembangunan Fisik dan Sosial Sukses Dicapai

Dalam kunjungan tersebut, Forkopimda menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada jajaran TNI, khususnya Kodim 0714/Salatiga, atas dedikasi dan pengabdian TNI dalam menjaga kedaulatan negara serta mendukung pembangunan daerah.

Baca Juga  140 Proyek Dikebut di Salatiga, Jembatan Banyupuitih hingga TWR Dipastikan Sesuai Standar

Letkol Inf Guvta Alugoro Koedoes menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas perhatian dan dukungan Forkopimda Kabupaten Semarang. Ia menegaskan sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan unsur Forkopimda lainnya adalah kunci terciptanya stabilitas dan keamanan di wilayah.

“Kami merasa terhormat dan bangga atas kunjungan ini. Semoga sinergi dan kerja sama yang telah terjalin selama ini dapat terus ditingkatkan demi kemajuan dan keamanan wilayah,” ujar Letkol Inf Guvta.

Baca Juga  Kepala Rutan Salatiga Pastikan Keamanan Jelang Tahun Baru dengan Kontrol Keliling Malam Hari

Kegiatan kunjungan ditutup dengan sesi ramah tamah dan foto bersama sebagai simbol soliditas dan kebersamaan antarinstansi dalam membangun wilayah Kabupaten Semarang. (*)

Berita Terkait

Wali Kota Salatiga Sambut Hangat Profesor Arkeologi Dunia Bahas Kunjungan 35 Negara
Longsor Dini Hari di Kaliangkrik, Warga Terbangun oleh Suara Runtuhan Tanah
Salatiga Raih Dua Penghargaan Nasional Pembangunan Berkelanjutan, Wali Kota: Bukti Sinergi Semua Pihak
Kapolres Salatiga Jadi Irup di SMPN 1 Salatiga, Ajak Pelajar Jadi Generasi Disiplin dan Anti Narkoba
Parkir Sebentar, Avanza Milik Warga Boyolali Hangus Terbakar di Tingkir Salatiga
Yayasan Jallu Nusantara Indonesia Kukuhkan 28 Pengurus Baru, Siap Perluas Akses Keadilan Hukum
Dari Saung Kelir, Sabar Subadri Tanamkan Kreativitas Sejak Dini Lewat Lukisan
Polemik Rumah Makan Sultan Agung 79 Semarang: Wali Kota Angkat Bicara, Proyek Kini di Ujung Mediasi

Berita Terkait

Selasa, 14 Oktober 2025 - 00:48

Wali Kota Salatiga Sambut Hangat Profesor Arkeologi Dunia Bahas Kunjungan 35 Negara

Senin, 13 Oktober 2025 - 14:25

Longsor Dini Hari di Kaliangkrik, Warga Terbangun oleh Suara Runtuhan Tanah

Senin, 13 Oktober 2025 - 07:49

Salatiga Raih Dua Penghargaan Nasional Pembangunan Berkelanjutan, Wali Kota: Bukti Sinergi Semua Pihak

Senin, 13 Oktober 2025 - 06:58

Kapolres Salatiga Jadi Irup di SMPN 1 Salatiga, Ajak Pelajar Jadi Generasi Disiplin dan Anti Narkoba

Jumat, 10 Oktober 2025 - 11:15

Parkir Sebentar, Avanza Milik Warga Boyolali Hangus Terbakar di Tingkir Salatiga

Rabu, 8 Oktober 2025 - 12:58

Dari Saung Kelir, Sabar Subadri Tanamkan Kreativitas Sejak Dini Lewat Lukisan

Senin, 6 Oktober 2025 - 10:28

Polemik Rumah Makan Sultan Agung 79 Semarang: Wali Kota Angkat Bicara, Proyek Kini di Ujung Mediasi

Senin, 6 Oktober 2025 - 08:29

192 Siswa SMPN 8 Salatiga Sakit Diduga Usai Santap Menu MBG Setelah Acara Perkemahan

Berita Terbaru