Laporan: Imam Prabowo
SALATIGA | BL – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri 1446 H, Polres Salatiga menggelar Press Release Hasil Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Jumat (21/02/2025). Acara yang berlangsung di Pendopo Polres Salatiga ini dipimpin langsung oleh Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi, M.Si, Psi, didampingi Wakapolres Kompol R. Arsadi K.S, S.E, M.H, serta Kabagops Kompol Muhamad Kariri, S.H, M.H.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Salatiga menjelaskan bahwa Polda Jateng telah melaksanakan kegiatan cipta kondisi sejak 20 Januari hingga 20 Februari 2025 guna memastikan situasi tetap kondusif menjelang hari raya. Polres Salatiga turut serta mendukung program tersebut dengan menjalankan berbagai strategi preemtif, preventif, dan represif guna menekan angka kriminalitas dan gangguan kamtibmas.
Strategi Preemtif dan Preventif Kapolres Salatiga menegaskan bahwa pendekatan preemtif dilakukan melalui berbagai kegiatan seperti Coffee Morning, Jumat Curhat, dan Minggu Kasih. Selain itu, personel kepolisian juga aktif melakukan sambang door-to-door dan tatap muka dengan tokoh agama (Toga) serta tokoh masyarakat (Tomas). Upaya preventif turut diperkuat dengan pelaksanaan Ambang Gangguan (AG) pagi dan sore berupa pengaturan lalu lintas serta patroli di titik-titik rawan gangguan kamtibmas.
Penegakan Hukum Capai Target Maksimal Tak hanya itu, Satgas Penegakan Hukum juga telah melakukan tindakan tegas terhadap berbagai bentuk pelanggaran, meliputi peredaran minuman keras (miras), perjudian, narkoba, asusila, dan premanisme. Dari hasil operasi yang dilakukan, Polres Salatiga berhasil melampaui target yang ditetapkan. Berikut rincian capaian operasi:
Miras: Target 2, berhasil dilakukan penindakan sebanyak 35 kasus.
Perjudian: Target 1, berhasil diungkap 1 kasus.
Narkoba: Target 1, berhasil diungkap 2 kasus.
Asusila: Target 3, berhasil diungkap 4 kasus.
Premanisme: Target 2, berhasil diungkap 9 kasus.
“Semoga dengan keberhasilan kegiatan cipta kondisi ini, masyarakat Salatiga dapat menjalankan ibadah Ramadhan dengan aman dan nyaman serta merayakan Idul Fitri tanpa gangguan kamtibmas maupun tindak kriminalitas,” tutup AKBP Aryuni Novitasari.
Dengan hasil yang positif ini, Polres Salatiga menegaskan komitmennya untuk terus menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Salatiga, memastikan ketertiban tetap terjaga selama bulan suci hingga perayaan Idul Fitri 2025. (*)