Polres Boyolali dan KPH Telawa Bersinergi Tanam Jagung di Hutan Juwangi, Dorong Ketahanan Pangan Nasional

- Editor

Rabu, 13 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Imam Prabowo

BOYOLALI | BL – Polres Boyolali bersama Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Telawa berencana mengembangkan program budidaya jagung di kawasan hutan Juwangi, Boyolali, sebagai langkah konkret mendukung Program Asta Cita yang diusung oleh Presiden RI, Prabowo Subianto, dengan fokus pada ketahanan pangan nasional. Diskusi tentang program kolaboratif ini berlangsung di Kafe Djoglo Juwangi, Boyolali, pada Selasa (12/11), di tengah kunjungan kerja Plt. Kapolres Boyolali, AKBP Budi Adhy Buono, bersama jajaran Polres Boyolali ke wilayah Juwangi.

Baca Juga  Mayat Pria Ditemukan di Kamar Mandi SPBU Soka, Tim Inafis Polres Salatiga Lakukan Penyelidikan Mendalam

Diskusi ini menghadirkan Administratur KPH Telawa, Heri Nur Afandi, serta sejumlah anggota timnya. Dalam pertemuan tersebut, AKBP Budi Adhy Buono menegaskan komitmen Polres Boyolali untuk bersinergi dengan pihak KPH dalam memajukan ketahanan pangan, khususnya melalui sektor pertanian di kawasan hutan. “Kami siap berkolaborasi dengan Perhutani untuk membangun ketahanan pangan di Boyolali melalui program budidaya jagung di area hutan Juwangi,” ujar Budi Adhy.

Kapolsek Juwangi, IPTU Bambang Sugiarto, juga menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan koordinasi intensif dengan KPH Telawa demi memastikan proyek ini berjalan sesuai rencana. Menurutnya, kegiatan penanaman ini akan menjadi model bagi para pesanggem dalam menerapkan teknik budidaya yang baik dan benar. Diharapkan, inisiatif ini dapat menjadi inspirasi yang bermanfaat dan memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat.

Baca Juga  Instruksi Tegas Wali Kota Eri Cahyadi: Data Warga Miskin Harus Tuntas, Pejabat Wajib Susun Visi-Misi

Penanaman perdana jagung dijadwalkan akan berlangsung pada 25 November 2024 dengan mengundang berbagai instansi terkait untuk turut serta dalam acara simbolis ini. Tahap awal budidaya jagung akan dimulai dari demplot percontohan seluas 1 hektare di petak 51C RPH Wuluhgede BKPH Krobokan, Desa Ngaren, Kecamatan Juwangi, dari total lahan 4,7 hektare yang dialokasikan untuk proyek ini.

Administratur KPH Telawa, Heri Nur Afandi, menyambut baik inisiatif dari Polres Boyolali. Ia menyampaikan rasa terima kasih dan harapannya agar kerja sama ini dapat memberikan hasil yang optimal bagi masyarakat sekitar. “Kami sangat menghargai dukungan dari Polres Boyolali dan berharap demplot ini menjadi contoh bagi para pesanggem dalam membudidayakan jagung secara produktif dan berkelanjutan,” ungkap Heri.

Baca Juga  Senam di Balik Jeruji: WBP Rutan Salatiga Jalani Program Kebugaran Rutin

Pada penutup diskusi, AKBP Budi Adhy Buono menyatakan optimismenya terhadap kesuksesan kerja sama ini. Ia menyampaikan apresiasinya kepada KPH Telawa atas dukungan yang diberikan dengan menyediakan lokasi dan fasilitas untuk program ini. “Terima kasih kepada KPH Telawa yang telah menyediakan lokasi dan mendukung penuh inisiatif ini. Kami berharap program ini dapat berjalan lancar dan memberi manfaat besar bagi masyarakat, khususnya dalam mendukung ketahanan pangan,” kata Budi Adhy.

Melalui program budidaya jagung ini, Polres Boyolali dan KPH Telawa berharap dapat memberikan kontribusi nyata pada ketahanan pangan nasional, sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat lokal yang berada di sekitar kawasan hutan. (*)

Berita Terkait

Gibran di UKSW: Pembangunan Papua Harus Dikawal Bersama
JSIT Jawa Tengah Gelar Youth Leadership Training, Bekali Pemuda Hadapi Bonus Demografi
Mobil Tertimpa Pohon Pete di Tengaran, Pengemudi Selamat
Pengurus PAKASA Salatiga Resmi Dilantik, Budaya Jawa Diteguhkan di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota
Sempat Hilang dari Anggaran, Insentif Guru Non-ASN Salatiga Tetap Dibayarkan
Ribuan Bibit Ditanam, Bukit Delok Jadi Simbol Pemulihan Merbabu
Wali Kota Salatiga Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN se-Jawa Tengah
Awal 2026, Wali Kota Salatiga Satukan Arah Pembangunan Lewat Rakor Camat dan Lurah

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 11:00

Gibran di UKSW: Pembangunan Papua Harus Dikawal Bersama

Minggu, 25 Januari 2026 - 13:59

JSIT Jawa Tengah Gelar Youth Leadership Training, Bekali Pemuda Hadapi Bonus Demografi

Minggu, 25 Januari 2026 - 04:48

Mobil Tertimpa Pohon Pete di Tengaran, Pengemudi Selamat

Minggu, 25 Januari 2026 - 04:26

Pengurus PAKASA Salatiga Resmi Dilantik, Budaya Jawa Diteguhkan di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota

Jumat, 23 Januari 2026 - 03:10

Sempat Hilang dari Anggaran, Insentif Guru Non-ASN Salatiga Tetap Dibayarkan

Kamis, 8 Januari 2026 - 15:05

Wali Kota Salatiga Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN se-Jawa Tengah

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:54

Awal 2026, Wali Kota Salatiga Satukan Arah Pembangunan Lewat Rakor Camat dan Lurah

Kamis, 8 Januari 2026 - 05:45

Kolaborasi Polri dan Petani, Polres Salatiga Sukseskan Panen Raya Jagung

Berita Terbaru

Talkshow di UKSW Salatiga yang dihadiri oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka.

BERITA JATENG

Gibran di UKSW: Pembangunan Papua Harus Dikawal Bersama

Senin, 26 Jan 2026 - 11:00

BERITA JATENG

Mobil Tertimpa Pohon Pete di Tengaran, Pengemudi Selamat

Minggu, 25 Jan 2026 - 04:48