IRAN | BL – Iran secara mengejutkan menutup sementara sejumlah bandara di negara tersebut, mulai Minggu (6/10) pukul 21.00 hingga Senin (7/10) pukul 05.00 waktu setempat. Juru bicara Organisasi Penerbangan Sipil Iran mengkonfirmasi penutupan ini namun tidak memberikan alasan pasti, hanya menyebutkan “keterbatasan operasional”.
Penutupan tersebut juga mencakup dua terowongan utama di Teheran, Tohid dan Resalat, yang ditutup pada tengah malam hingga pukul 05.00 waktu setempat.
Langkah ini diambil di tengah meningkatnya ketegangan dengan Israel, yang telah mengancam akan menyerang Iran sebagai tanggapan atas peluncuran rudal balistik Iran ke pangkalan militer Israel. Serangan itu diduga dilakukan sebagai balasan atas terbunuhnya sejumlah pejabat tinggi yang berhubungan erat dengan Teheran.
Selain itu, Menteri Perminyakan Iran, Mohsen Paknejad, melakukan kunjungan ke fasilitas minyak terbesar di Kharg untuk membahas keamanan bersama dengan Korps Garda Revolusi Islam, setelah sebelumnya mengunjungi Asaluyeh di selatan.