dr. Robby Hernawan Gelar Aksi Minum Susu Gratis, Dukung Salatiga Bebas Stunting

- Editor

Rabu, 13 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SALATIGA BL – Calon Wali Kota Salatiga nomor urut 01, dr. Robby Hernawan, bersama istrinya, Ny. Retno, menggelar aksi minum susu gratis di Lapangan Pancasila, Salatiga, Selasa pagi, 12 November 2024. Acara ini mendapat sambutan hangat dari ratusan warga Salatiga dan sekitarnya yang antusias mengantri untuk menikmati susu gratis.

Aksi ini bukan sekadar kampanye politik, melainkan bagian dari komitmen dr. Robby untuk mendukung program pemerintah dalam mencegah dan menanggulangi stunting—masalah gizi yang masih banyak dialami anak-anak Indonesia. “Minum susu itu penting, tidak hanya bagi kesehatan anak-anak tapi juga ibu hamil. Ini bisa membantu mereka mendapat gizi yang cukup,” jelas dr. Robby.

Baca Juga  PLN Icon Plus Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan Lewat Aksi Bersih Pantai Tirang

Selain menargetkan peningkatan kesehatan warga, dr. Robby juga ingin membantu para peternak lokal yang sering mengalami kesulitan dalam memasarkan produknya. “Jika masyarakat terbiasa minum susu, ini bisa memberikan manfaat ekonomi bagi peternak lokal, sehingga mereka bisa terus berkembang,” tambahnya. Sebanyak 45 liter susu disediakan pada acara tersebut, seluruhnya berasal dari peternak lokal di Salatiga.

Baca Juga  Rutan Salatiga Kembali Jadi Rujukan Studi Tiru Pembangunan Zona Integritas

Jika terpilih sebagai Wali Kota, dr. Robby berjanji akan menggalakkan program “Sehati” (Salatiga Sehat Terlindungi) yang bertujuan menjadikan Salatiga bebas dari kasus stunting, serta memastikan bahwa ibu hamil mendapatkan asupan gizi yang memadai.

Baca Juga  Dua Pria Ditangkap Saat Konsumsi Sabu di Surabaya, Polisi Terus Telusuri Jaringan Narkoba

Salah seorang warga, Bu Budi dari Karangalit, mengungkapkan kegembiraannya atas acara ini. “Pagi ini, setelah olahraga, saya langsung ikut antre untuk dapat susu gratis dari dr. Robby. Antrenya memang panjang, tapi senang sekali bisa ikut,” katanya.

Acara berlangsung meriah dengan suasana hangat dan kekeluargaan. Para warga tidak hanya menikmati susu gratis tetapi juga berkesempatan berfoto bersama dr. Robby dan Ny. Retno.(NES)

Berita Terkait

Robby Hernawan Motivasi Atlet Salatiga untuk Terus Berprestasi di Level Nasional dan Internasional
Tandatangani Perjanjian Kinerja 2026, Karutan Salatiga Tegaskan Pelayanan PRIMA
Pemkot Salatiga Perkuat Sinergi Lintas OPD untuk Penanggulangan Kemiskinan 2025–2029
Wali Kota Salatiga Gandeng BULOG Perkuat Ketahanan Pangan Lewat KKMP di Awal 2026
Donor Darah Warnai Peringatan HAB ke-80 Kemenag Kabupaten Semarang
Kurang Konsentrasi, Hijet Tabrak Pembatas Jembatan Cengek di Salatiga
Salatiga Kebut 140 Proyek Infrastruktur Sepanjang 2025, Sejumlah Pekerjaan Terkendala Waktu
Menko Pangan dan Mendag Sambangi Salatiga, Salurkan Bantuan Beras dan Pantau Harga Pangan
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 10:14

Robby Hernawan Motivasi Atlet Salatiga untuk Terus Berprestasi di Level Nasional dan Internasional

Rabu, 7 Januari 2026 - 03:32

Tandatangani Perjanjian Kinerja 2026, Karutan Salatiga Tegaskan Pelayanan PRIMA

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:26

Pemkot Salatiga Perkuat Sinergi Lintas OPD untuk Penanggulangan Kemiskinan 2025–2029

Selasa, 6 Januari 2026 - 16:15

Wali Kota Salatiga Gandeng BULOG Perkuat Ketahanan Pangan Lewat KKMP di Awal 2026

Sabtu, 3 Januari 2026 - 03:38

Donor Darah Warnai Peringatan HAB ke-80 Kemenag Kabupaten Semarang

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:43

Salatiga Kebut 140 Proyek Infrastruktur Sepanjang 2025, Sejumlah Pekerjaan Terkendala Waktu

Jumat, 2 Januari 2026 - 06:07

Menko Pangan dan Mendag Sambangi Salatiga, Salurkan Bantuan Beras dan Pantau Harga Pangan

Selasa, 30 Desember 2025 - 09:50

Danrem 073, Dandim 0714 dan Wali Kota Salatiga Tinjau Koperasi Merah Putih, Dorong Ekonomi Kerakyatan

Berita Terbaru