KAB. SEMARANG | BESOKLAGI.COM — Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama RI di Kabupaten Semarang dimaknai dengan aksi kemanusiaan melalui kegiatan donor darah yang digelar di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Semarang, Jumat (2/1/2026), bekerja sama dengan PMI Kabupaten Semarang.
Koordinator kegiatan, Kabul Hermawan, menegaskan bahwa donor darah bukan sekadar agenda tahunan, melainkan bagian dari ruh HAB. “Target utama kami adalah keluarga besar Kemenag Kabupaten Semarang, baik ASN maupun non-ASN, guru PAI, lintas agama, instansi di Kompleks Perkantoran Candi Asri, serta masyarakat umum,” jelasnya.
Jumlah pendaftar tahun ini hampir memenuhi target 80 pendonor, selaras dengan peringatan HAB ke-80, dengan dukungan 80 kantong darah yang disiapkan PMI Kabupaten Semarang.
Perwakilan PMI, David, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pendonor. “Kami mengucapkan terima kasih kepada pegawai Kemenag dan masyarakat yang telah mendonorkan darah. Semoga sehat selalu dan darahnya bermanfaat bagi yang membutuhkan,” ujarnya.
Partisipasi lintas instansi terlihat dari kehadiran Yusa Eko Saputro dari DLH Kabupaten Semarang. “Ini sudah dua kali saya donor darah di Kemenag. Harapannya ke depan bisa digelar lebih dari sekali dalam setahun,” katanya.
Donor darah juga menjadi ruang edukasi kesehatan. Mashudi dari SMAN 2 Ungaran belum dapat mendonor karena baru mengonsumsi antibiotik. “Pasti kalau ada kesempatan lagi saya ikut,” ujarnya, sementara Eny Sofiana mengaku rutin mendonor sejak 2022. “Semoga apa yang sedikit saya berikan bisa bermanfaat bagi orang yang membutuhkan,” tuturnya.
Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Semarang, H. Ta’yinul Biri Bagus Nugroho, turut mendonor. “Satu tetes darah kita bisa membantu orang lain. Ini pengalaman pertama saya, dan insyaallah akan ada donor berikutnya,” ungkapnya.
Rangkaian HAB ke-80 dimulai dengan Kick Off HAB pada 8 Desember 2025, dilanjutkan kegiatan Kemenag Asri dan Ekoteologi di Spekta Merbabu, Getasan, 10 Desember 2025, serta Haul Akbar Kabupaten Semarang di Alun-alun Bung Karno, Kalirejo, 21 Desember 2025.
Sejumlah lomba turut digelar, meliputi Lomba Kinerja Madrasah, Lomba Kinerja PAI, Lomba K3 KUA, dan Lomba Poster Layanan Berdampak sepanjang Desember 2025.
Memasuki Januari 2026, rangkaian dilanjutkan dengan donor darah pada 2 Januari 2026 dan mencapai puncak pada 3 Januari 2026 melalui Upacara Bendera, Tasyakuran, Ziarah, dan Santunan.
Rangkaian HAB ke-80 kemudian diperkuat dengan Lomba Olahraga, Lomba Karaoke, serta ditutup melalui Jalan Sehat Kerukunan pada 10 Januari 2026 di Lapangan Desa Banyubiru.
Melalui seluruh rangkaian tersebut, Kemenag Kabupaten Semarang menegaskan bahwa Hari Amal Bakti bukan sekadar seremoni, melainkan momentum menghadirkan nilai keagamaan dalam ibadah, pelayanan publik, kepedulian lingkungan, dan penguatan kerukunan umat. (*)






