Satreskrim Salatiga Bekuk Pencuri Pagar Besi Polres, Satu Pelaku Masih Buron

- Editor

Rabu, 3 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Ilustrasi

Foto: Ilustrasi

SALATIGA | BESOKLAGI.COM – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Salatiga berhasil mengamankan seorang pelaku pencurian pagar besi yang berada di sisi timur Lapangan Pancasila. Pagar tersebut diketahui merupakan fasilitas milik Polres Salatiga yang rusak akibat kericuhan beberapa waktu lalu.

Seorang sumber terpercaya yang enggan disebutkan namanya menyampaikan, pelaku nekat mengangkut tiga unit pagar besi sepanjang 360 sentimeter. Besi itu dibawa menggunakan sepeda motor dan disembunyikan di rumah salah satu tersangka.

Baca Juga  Sial di Dunia Maya, Terkapar di Dunia Nyata: Polsek Gayungan Tangkap Lima Penjudi Online Mayong

“Pelaku sudah ditangkap. Namun ada pelaku lainnya yang masih buron,” ujarnya saat dihubungi Besoklagi.com, Rabu (3/9/2025).

Peristiwa pencurian itu terjadi pada Jumat (29/8/2025) malam sekitar pukul 23.00 WIB. Saat itu, kericuhan pecah setelah sekelompok massa tiba-tiba datang usai acara solidaritas para pengemudi ojek online di Salatiga. Dalam kejadian tersebut, sebanyak 27 unit pagar besi milik Polres Salatiga dirusak.

“Beberapa pagar diseret hingga ke Lapangan Pancasila, sebagian lagi ditinggalkan di dekat pertigaan beringin,” jelas sumber itu.

Baca Juga  Sambut Operasi Zebra Candi 2025, Polres Salatiga Siap Wujudkan Lalu Lintas Aman dan Tertib

Plh Kasi Humas Polres Salatiga, IPDA Sutopo, membenarkan penangkapan tersebut. “Benar, namun saat ini masih dalam proses lebih lanjut. Nanti pasti kita sampaikan sembari menunggu perkembangan,” katanya singkat.

Sebelumnya, aksi solidaritas ojek online di Kota Salatiga berlangsung tertib. Massa berkumpul di sekitar Patung Pahlawan, Alun-alun Pancasila, lalu membubarkan diri dengan damai setelah doa bersama. Namun, ketenangan buyar saat sekelompok massa lain datang dan membuat situasi tidak terkendali.

Baca Juga  Kecelakaan di Salatiga: Truk Fuso Alami Rem Blong, Honda Vario Jadi Korban

Kericuhan pecah di pintu samping Mapolres Salatiga. Massa merobohkan pagar, melempar batu, hingga benda keras lain ke arah aparat kepolisian yang mendapat dukungan TNI.

Akibat peristiwa itu, seorang anggota polisi, Briptu Vido, mengalami luka di bagian kepala setelah terkena lemparan batu. Ia langsung mendapatkan perawatan medis. (*)

Berita Terkait

Kodim 0714/Salatiga dan Komunitas “Jaga Tirta” Bersinergi Bersihkan Sungai Kridanggo
Satpas Salatiga Edukasi Ojol soal SIM Lewat Program Sosialisasi dan Sarapan Gratis
Tragedi Panen Jengkol: Basuwi Meninggal Usai Jatuh dari Pohon Setinggi 7 Meter
Wali Kota Robby Ajak Pelajar Korea Nikmati Keindahan Budaya Salatiga
TNI Gerak Cepat Tangani Dampak Erupsi Semeru di Lumajang
Semarak HUT KORPRI di Salatiga: ASN Diajak Sehat, Kompak, dan Siap Layani Masyarakat
Diduga Debt Collector Hadang Mobil di UIN Salatiga, Keluarga Minta Perlindungan Polisi
Danrem 073/Makutarama Tinjau Kodim 0714/Salatiga, Tegaskan Disiplin Prajurit dan Penguatan Tugas Satuan

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 05:30

Kodim 0714/Salatiga dan Komunitas “Jaga Tirta” Bersinergi Bersihkan Sungai Kridanggo

Jumat, 28 November 2025 - 03:00

Satpas Salatiga Edukasi Ojol soal SIM Lewat Program Sosialisasi dan Sarapan Gratis

Rabu, 26 November 2025 - 23:48

Tragedi Panen Jengkol: Basuwi Meninggal Usai Jatuh dari Pohon Setinggi 7 Meter

Rabu, 26 November 2025 - 11:30

Wali Kota Robby Ajak Pelajar Korea Nikmati Keindahan Budaya Salatiga

Minggu, 23 November 2025 - 05:50

TNI Gerak Cepat Tangani Dampak Erupsi Semeru di Lumajang

Rabu, 19 November 2025 - 10:25

Diduga Debt Collector Hadang Mobil di UIN Salatiga, Keluarga Minta Perlindungan Polisi

Selasa, 18 November 2025 - 09:13

Danrem 073/Makutarama Tinjau Kodim 0714/Salatiga, Tegaskan Disiplin Prajurit dan Penguatan Tugas Satuan

Selasa, 18 November 2025 - 09:02

Momen Spesial: Pangdam Lepas Personel Kodam IV/Diponegoro Umrah ke Tanah Suci

Berita Terbaru

Headline

TNI Gerak Cepat Tangani Dampak Erupsi Semeru di Lumajang

Minggu, 23 Nov 2025 - 05:50